me..

me..
thinking

welcome in my blog

mikhaelrangkang.wen.ru/a/1_attack.gifWELCOME IN MY BLOG


Silahkan cari blog disini okay...

Laman

Rabu, 05 Oktober 2016

Angin Segar

Satu tahun berlalu sejak tulisan sebelumnya di posting,
tak ada banyak kisah yang bisa diceritakan,
hampir semuanya sama,
bangun tidur, mandi, makan, kerja, pulang, mandi, makan, tidur....
begitu seterusnya!

"P.E.N.A.T"
mungkin kata itu yang menggambarkan keadaanku saat ini,
butuh suatu terobosan,
sesuatu yang fresh, yang mengubah sampah-sampah diotak menjadi sel-sel yang bernilai guna kembali..
dan yang kubutuhkan saat ini adalah "L.I.B.U.R.A.N"
Yap, aku butuh "P.I.K.N.I.K"

*****#####*****

Baru-baru ini dikantorku sedang mengadakan suatu survey,
dimana survey tersebut memberikan beberapa pilihan tempat wisata,
yang nantinya akan dijadikan tujuan untuk acara Family Gathering...
Acara tahunan yang diberikan perusahaan untuk menyegarkan kembali kejenuhan-kejenuhan pegawai dalam satu tahun bekerja.

Bagi semua pegawai, tentu ini adalah angin segar..
dimana semua orang dapat bersenang-senang bebas menikmati alam,
tanpa memikirkan pekerjaan dalam satu waktu yang ditentukan.
Tapi, moment ini tidak berlaku untukku...

Didalam survey tersebut terdapat beberapa pilihan,
untuk kota : Aceh, Bangka belitung, Malang, karimun Jawa, Lombok
untuk wisata: Gunung, Pantai, Taman, Tempat Bersejarah,
sedangkan domisili kami saat ini adalah kota Palembang.

Lagi-lagi kali ini aku hanya ikut berpartisispasi dalam menentukan survey,
tanpa mengikuiti dan menjalankan isi survey yang sebenarnya.
karena ada alasan khusus untuk itu semua.

Aku sadar, aku adalah manusia pilihan Tuhan untuk jadi yang berbeda.
penuh dengan keterbatasan ini dan itu, 
aku tidak bisa pergi jauh dari rumah, 
karena waktu hidupku hanyalah 5 Jam.
jika dalam 5 jam aku tidak kembali kerumah, maka nyawa taruhannya.

Menjalani hidup seperti itu, tentu sangat sulit bagi beberapa orang.
tapi aku berusaha belajar untuk bisa menjalaninya,
aku selalu bersyukur atas kesempatan hidup kedua yang diberikan Tuhan,
dan kesehatan ini merupakan rezeki yang luar biasa,
Nimat yang tak mungkin aku dustakan.

*****#####*****

Balik lagi ke Piknik,
Sebenarnya aku tak muluk-muluk berkhayal untuk pergi ketempat-tempat istimewa diluar kota,
yang aku butuhkan cuma,
" SEBATANG POHON YANG RINDANG, ENTAH ITU POHON MANGGA ATAU RAMBUTAN. YANG DIBAWAHNYA BERALASKAN TIKAR ANYAMAN BAMBU, DISANA TERSAJI SEPIRING BISKUIT RENYAH DAN BEBERAPA GELAS TEH HANGAT, DAN SESEORANG YANG JIKA KITA MULAI BERCERITA, KITA AKAN TERTAWA KARENA KEKONYOLAN, KEMUDIAN TERDIAM GARING, DAN MENANGIS KARENA TAK INGIN TERPISAHKAN. LALU ANGIN SPOI-SEPOI JADI MUSIKNYA, ILALANG MENARI-NARI RIANG, HINGGA SENJA BERWARNA JINGGA MENYINARI WAJAH KITA DARI SELA-SELA DEDAUNAN"

Bahkan, jika itu masih terlalu muluk.
aku hanya ingin Seorang Teman, Sebuah bangku, dan Sebuah tempat.
karena yang sebenar-benarnya kubutuhkan adalah DIDENGARKAN.
karena aku BOSAN DIAM dan MENDENGARKAN...